Tuesday, January 31, 2012

Share Your First Hijab Stories


Share pengalaman atau kisah inspiratif kamu saat pertama kali mengenakan hijab. Kamu bisa mulai dengan kapan pertama kalinya kamu mengenakan hijab dan apa yang mendorong kamu untuk mengenakannya.

Tuliskan kisah nyatamu yang inspiratif, unik, menyentuh, atau bahkan lucu. 33 Kisah terbaik akan dibukukan dan diterbitkan di nulisbuku.com.

3 (tiga) penulis dengan kisah terfavorit akan mendapatkan satu buah Goodie Bag dari sponsor (Buku hijab tutorial, paket kosmetik/perawatan tubuh, cotton shawl, dsb)

Ketentuan :
1. Tuliskan kisahmu dalam bentuk cerita pendek dengan format MS Word, maksimal 3 halaman A4, spasi 1 ½ , dan ukuran font 12.
2. Jangan lupa sertakan juga judul cerita, nama, dan akun twitter/facebook/blog-mu
3. Setiap penulis hanya boleh mengirimkan satu naskah saja.
4. Naskah boleh disertai dengan foto dan biodata diri (maksimal satu paragraf)
5. Setelah kisahmu jadi, kirimkan ke : nurdiansyah(dot)nia@gmail.com dengan subjek : My First Hijab Experience
6. Buat tweet tentang judul ceritamu, mention  @nia_nurdiansyah dan @HijabersSMG lalu sertakan hashtag #myfirsthijabexperience
7. Pengiriman naskah dimulai dari tanggal 10 Februari 2012 sampai dengan 10 Maret 2012 pukul 23:59.
8. Naskah, profil singkat, dan foto yang sudah dikirimkan akan dimuat di blog : ciclo-sole.blogspot.com agar bisa di-vote oleh pembaca untuk mendapatkan tiga cerita terfavorit.
9. 33 Kisah terbaik akan dibukukan dan diterbitkan di nulisbuku.com
10. 3 (tiga) penulis dengan kisah terbaik akan mendapatkan Goodie Bag dari sponsor.
11. Setelah diterbitkan, seluruh hasil penjualan/royalti bukunya akan disumbangkan ke yayasan sosial/panti asuhan yang membutuhkan (tempatnya akan ditentukan kemudian)
12. Naskah akan dipilih berdasarkan kelayakan tulisan, jumlah halaman, dan apakah sudah memenuhi ketentuan yang ada di atas.
13. Naskah yang dimuat dan diterbitkan akan melalui proses pengeditan terlebih dahulu.

Selamat Menulis & Berbagi Kisahmu!